CfZbQfZaQYJZavGXZZdVJRQdgY4ezsH47LWSh0nQ
Bookmark

In Service Training 2 "Pembelajaran Mendalam Bagi Guru Paud, SD, SMP, SMA dan SMK"

Daha Selatan - SLBN Daha Selatan mengikuti kegiatan pelatihan "In Service Training 2 Pembelajaran Mendalam Bagi Guru Paud, SD, SMP, SMA dan SMK", yang diadakan oleh BGTK Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Hulu Sungai Selatan selama 4 hari. Pada hari Senin, 27 Oktober sampai dengan 30 Oktober 2025, di SKB Hulu Sungai Selatan. Acara ini di wakili oleh bapak Muhammad Syaifullah, S.Pd. dan ibu Norkhalisah, S.Pd.

Pada hari pertama kegiatan dimulai dengan refleksi dan evaluasi hasil praktik penerapan pembelajaran mendalam di sekolah, mengupas apa saja hambatan atau kendala yang dihadapi selama penerapan di sekolah. Kemudian hari kedua dilanjutkan dengan berbagi praktik baik oleh perwakilan masing-masing kelompok, sekaligus memilih narasumber untuk "event talkshow" esok harinya.

Di hari ketiga yaitu ”talkshow” yang diwakili masing-masing 1 perwakilan setiap jenjang (PAUD, SD, SMP, SMA/SMK), acara ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Hulu Sungai Selatan, seluruh peserta pelatihan, dan para tamu undangan.


Posting Komentar

Posting Komentar